PENDIRI TAREKAT SUSTER PI EDWARD MICHELIS
Eduard Michelis lahir pada tahun 1813 di kota Muenster, Jerman sebagai anak ke-5 dari 8 bersaudara. Ayahnya bernama Johann Maria Franz Michelis dan ibunya bernama Auguste Michelis. Pada masa kanak-kanak Eduard adalah anak yang tekun berdoa dan belajar. Kecerdasannya berkembang sehingga ia menjadi teladan diantara teman-temannya.
Pada tahun 1826 Eduard menulis surat untuk Raja Rusia agar tidak menindas kehidupan gereja. Keberanian Eduard menulis surat ini menunjukkan keyakinan atas kebenaran dan berani mengambil resiko. Eduard pun akhirnya melanjutkan pendidikan ke seminari – pendidikan calon imam Katolik – pada tahun 1835. Pada tahun 1836 Eduard Michelis ditahbiskan jadi imam pada usia 23 tahun dan bertugas menjadi sekretaris Uskup Agung Koln. Pada tanggal 10 November 1837 Uskup Agung Koln dan Eduard Michelis ditahan oleh gubernur yang diperintah raja atas tuduhan membuat kekacauan dan melawan pemerintahan Prusia karena perhatiannya pada rakyat miskin dan anak-anak yatim piatu di kota Muenster.
Pada tanggal 20 April 1841 mereka dibebaskan. Setelah Ibunya meninggal, Eduard sampai pada keputusan untuk mendirikan persekutuan religius dalam upaya membantu anak-anak miskin dan yatim piatu dalam hal pendidikan. Untuk itu Eduard Michelis mengajak beberapa pemudi yang merasa terpanggul untuk hidup membiara dan bersedua mengabdikan dirinya menanggulangi situasi prihatin anak-anak tersebut. Pada tanggal 3 November 1842 Eduard Michelis mendirikan panti asuhan dan tarekat Penyelenggaraan Ilahi dan menempatkan tarekat yang didirikannya di bawah perlindungan Santo Vinsensius a Paolo, yang seluruh hidupnya dijiwai oleh satu gagasan ‘Memuliakan Allah Melalui Penyelamatan Manusia.’ Pada 8 Juni 1855 Eduard Michelis kembali kepada Sang Maha Kasih. Namun demikian buah perjuangannya berkembang ke negara-negara lain melalui karya Tarekat Suster-Suster Penyelenggaraan Ilahi (PI)